Merawat Kulit Wajah Dengan Masker Pisang – Pisang merupakan buah yang banyak mengandung nutrisi, mulai dari vitamin, mineral dan antioksidan. Nutrisi tersebut sangat diperlukan oleh kulit kita agar dapat meregenesi sel dengan baik. Apabila regenerasi sel kulit dapat berjalan dengan normal, maka kesehatan kulit akan terjaga dengan baik.
Masker Pisang |
• Tips merawat kulit wajah agar putih dengan masker kentang
• Tips merawat kulit berminyak agar tidak timbul jerawat
• Tips mencerahkan wajah dengan minyak zaitun
• Tips mencerahkan wajah dengan buah nanas
Bagi Anda yang ingin merawat kesehatan dan kecantikan kulit mudah dan efektif, maka dengan menggunakan pisang sangatlah tepat, Anda bisa membuat masker yang berasal dari buah pisang ini, lantas bagaimana cara merawat kulit wajah secara alami dengan masker pisang itu? untuk menjawab pertanyaan tersebut, silahkan simak ulasan tips perawatan kesehatan wajah berikut ini.
1. Merawat kulit wajah dengan masker pisang dan madu
- Pertama siapkan satu buah pisang, Anda bisa memilih berbagai macam jenis pisang, mulai dari ambon, susu dan lainya. Siapkan pula madu secukupnya saja.- Setelah itu lumatkan daging buah pisang tersebut dan tambahkan madu secukupnya saja, aduk hingga terbentuk seperti krim atau pasta.
- Sebelum mengaplikasikan ke area wajah, lebih baik bersihkan wajah dengan menggunakan sabun khusus muka, hal ini berguna agar kotoran penghambat penyerapan dapat hilang.
- Jika sudah bersih, mulailah mengaplikasikan masker buah pisang ini secara merata ke seluruh bagian wajah.
- Diamkan hingga 30 menit agar masker tersebut terserap secara maksimal kedalam lapisan kulit.
- Terakhir gunakan air hangat untuk membilas bersih masker pisang tersebut.
2. Merawat kulit wajah dengan masker pisang dan minyak zaitun
- Pertama siapkan buah pisang sebanyak satu cangkir saja (satu buah pisang juga bisa) dan minyak zaitun secukupnya saja.- Lumatkan buah pisang tersebut dan campurkan dengan minyak zaitun secara merata.
- Sebelum mengaplikasikan, bersihkan terlebih dahulu area wajah dangan menggunakan facial foam ataupun face tonic agar kotoran penghambat penyerapan kandungan masker buah pisang dapat tersingkirkan.
- Setelah bersih, mulailah mengaplikaskan masker buah pisang tersebut secara perlahan dan merata ke area wajah, beri pijatan secara lembut selama 5 menit dan diamkan masker tersebut menempel pada wajah selama 30 menit.
- Terakhir gunakan air bersih dan hangat untuk membilask masker buah pisang tersebut.
Itulah beberapa cara merawat kecantikan dan kesehatan wajah secara alami dengan masker pisang. Untuk hasil perawatan kecantikan kulit wajah secara maksimal, lakukan beberapa cara diatas secara rutin setiap harinya. Demikian ulasan singkat mengenai cara merawat kulit wajah secara alami dengan masker buah pisang. Semoga bermanfaat dan menjadi solusi perawatan kecantikan Anda.